Minggu, 15 Februari 2015

Sebuah Gerakan Sederhana, Gerakan Guru Membaca

Gerakan Guru Membaca adalah sebuah gerakan yang di cetuskan pada 24 Agustus 2014, sebuah gerakan yang menumbuhkan bibit pengetahuan bagi para guru. membaca, ya gerakan ini sederhana yaitu membaca buku apapun itu fiksi maupun non fiksi, lalu apa yang telah dibaca tadi dibuatkan reviewnya setelah itu, nanti akan di poting di halaman gerakangurumembaca.com
Kenapa ini kami katakan sangat sederhana? Karena membaca adalah kewajiban guru untuk meningkatkan kemampuannya, berawal dari membaca itulan nantinya seorang guru mendapatkan pengetahuan, dan yang paling penting habit dari guru yang suka membaca diharapkan dapat dicontoh oleh anak-anak sebagai penerus bangsa.
satu lagi dari gerakan membaca ini adalah menulisnya, nah review yang dituliskan ini dapat meningkatkan kopentensi guru yaitu kopetensi menulis, bagaimana seseorang menuliskan sesuatu jika ia tidak pernah membaca, itulah motto dari gerakan menulis ini yang sangat luar biasa. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar